-->

Iklan header

Cara Menambahkan Total dan subtotal Di Form Access

Dalam mendesain sebuah Form di ms access 2007 terdapat banyak fasilitas yang dapat digunakan agar Form tampil menarik dan berfungsi dengan baik. Seperti pada artikel sebelumnya, sudah saya buat tentang penggunaan Textbox dan label pada form

Pada artikel yang saya tulis sekarang saya akan membuat bagaimana cara menambahkan total-subtotal di Form Access dengan menggunakan fasilitas textbox.

Apa saja fungsi dari Textbox

Sebenarnya textbox di form access sering digunakan untuk menambahkan total dan subtotal dengan menggunakan rumus penjumlahan atau dapat anda tambahkan fungsi IIF, seperti yang sudah saya bahas pada artikel sebelumnya.

Jika anda menempatkan textbox pada form maka anda akan terlihat dua kotak yang sebelah kiri terdapat teks label yang biasanya diganti dengan teks lainnya sebagai keterangan dari textbox, dan kotak yang disebelah kanan tempat anda untuk mengetikkan rumus, dan jangan lupa dimulai dengan tanda = (sama dengan).

Mulailah untuk membuat Total,subtotal dengan textbox

Bagaimana cara menambahkan total dan subtotal di form access dengan menggunakan tombol textbox agar tampilan form terlihat lebih menarik.

Cara menambahkan total berdasarkan nota :

1. Tambahkan Textbox pada Subform Transaksi

2. Ketikkan rumus Sum([hargJual]*[jumlah]) 

Cara-Menambahkan-Total-subtotal-Di-Form-Access


3. Buat lagi textbox ke dua dalam bagian detail form utama yaitu form transaksi sebagai berikut:
  • Klik textbox pada point 3
  • Klik tombol property sheet atau klik kanan pilih properties
  • Pada menu control source klik tombol di sebelah kanan (ada tanda seperti ini ...)
  • Klik folder forms dan klik  detil subform
  • Double klik textbox yang digunakan seperti pada contoh disini yaitu textbox13
  • Hapus teks form sehingga rumusnya menjadi seperti ini "=[Detil Subform]![Text13]"
  • Jika sudah maka klik tombol oke
  • Agar hasilnya lebih bagus maka sembunyikan textbox yang terdapat di detil subform melalui menu properties silahkan menu visible anda pilih no
  • Gantilah teks pada label menjadi Grand Total
  • Atur format number sesuai dengan yang anda inginkan
Hasil akhirnya seperti gambar dibawah ini :

Cara-Menambahkan-Total-subtotal-Di-Form-Access

Anda dapat melihat hasilnya pada gambar diatas tentang cara menambahkan total, subtotal di form access dengan cara yang sederhana dan mudah bagi para pemula. Silahkan anda memodifikasi lagi form tersebut sesuai keinginan anda.

Kesimpulannya bahwa apakah anda ingin membuat form dengan form wizard, form dengan cara manual maka anda dapat memodifikasi dengan tombol yang sudah disiapkan oleh Ms access 2007.

0 Response to "Cara Menambahkan Total dan subtotal Di Form Access"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca di blog BorneoTutorials, Silahkan tinggalkan komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel