-->

Iklan header

Cara Mengedit Stok Barang Otomatis Di Form Access

Pengenalan Object Form Access

Apa Yang Dimaksud  Fom Access

Pada artikel sebelumnya sudah saya posting tentang bagaimana cara membuat form secara otomatis, mudah, sederhana dan cepat, terutama cara ini sangat cocok bagi anda yang masih baru belajar ms access.  Form merupakan salah satu object dari access yang dapat digunakan untuk mengolah data dimana tampilan form  sama seperti tampilan program lainnya. Sebenarnya form access sangat lengkap fasilitas yang tersedia dalam mengolah data, jika anda mau mempelajari dengan secara bertahap. Seperti mengisi data, mengedit data, menghapus data dan lain-lain.

Bagaimana Cara Membuat Form

Untuk memulai membuat form maka siapkan terlebih dahulu data yang akan diolah, misalkan data yang digunakan pada contoh tutorial disini saya ambil dari sebuah tabel yaitu tabel barang sama seperti pada postingan terdahulu seperti menambahkan total dan subtotal pada form. Akan tetapi pada artikel ini saya mencoba mengembangkan lagi ke fasilitas Button dan Combo box yaitu tentang mengetdit stok barang otomatis di form access.

Fasilitas Combo Box
Pada form kali ini saya hanya menambahkan fasilitas Combo Box yang saya gunakan untuk menampilkan data kode barang dan data lainnya pada tabel barang agar data tersebut tampil jika saya klik. Combo Box merupakan fasilitas dalam tampilan yaitu pilihan dimana jika tombol di klik maka akan tampil data didalamnya. Yang penting pada saat menambahkan combo box ke form terdapat 3 pilihan yaitu :
1. Apakah data diambil dari tabel atau query 
2. Apakah anda ingin membuat sendiri data pilihan 
3. Apakah anda ingin mengambil data dari tabel atau query, dimana jika di klik salah satu data maka data yang lainnya akan berubah sesuai dengan data yang anda pilih pada combo box tersebut



Bagaimana cara membuat form otomatis dimana pada form tersebut anda dapat mengisi barang dan mengedit jumlah stok barang dalam satu form. 
Langkah-langkah :
1. Jalankan program ms access 
2. Siapkan tabel yang akan digunakan, pada contoh ini saya menggunakan tabel barang
3. Buatlah sebuah form baru secara otomatis dengan menggunakan data tabel barang
4. Tambahkan fasilitas Combo box dan pada saat menambahkan pilih option yang ke 3 yaitu terdapat kata-kata Find  dan ganti label menjadi Pilih kode barang (lihat gambar dibawah)
5. Tambahkan text box untuk mengetikkan jumlah stok terbaru
 6. Buatlah action query dengan model update query untuk melakukan pengeditan data stok barang, dimana action query ini akan dipanggil oleh tombol yang bernama button
model action query seperti gambar dibawah ini ;

Cara-Mengedit-Stok-Barang-Otomatis-Di-Form-Access


7. Tambahkan button dengan label Update Stok yang memanggil action query tersebut pada point 5
Cara-Mengedit-Stok-Barang-Otomatis-Di-Form-Access


Kesimpulan : bahwa dalam pengolahan data tidak hanya dilakukan dengan menggunakan program yang rumit akan tetapi dengan keterbatasan yang anda miliki, bahwa anda dapat mengolah data dengan cara yang sederhana dan tampilan yang sederhana dengan menggunakan ms access. Itulah cara mengedit stok barang otomatis di form access artinya bagaimana cara merubah nilai stok pada tabel barang dan melakukan pengisian data barang dalam satu form.

0 Response to "Cara Mengedit Stok Barang Otomatis Di Form Access"

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca di blog BorneoTutorials, Silahkan tinggalkan komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel